Budi Utomo Peduli Kemanusiaan

Sabtu 4, Desember 2021 terjadi erupsi Gunung Semeru, Lumajang Provinsi Jawa Timur. Gunung berapi yang biaswanya tenang tiba-tiba mengeluarkan awan panas dan memuntahkan bagitu material vulkanik ke udara. Banyak warga setempat yang tinggal berdekatan dengan  gunung tersebut yang terdampak sehingga harus mengungsi ke tempat yang lebih aman. Warga yang mengungsi merekan meninggalkan barang dan harta benda mereka demi menyelamatkan diri ke tempat yang lebih aman.
Mereka yang terdampak bencana butuh uluran tangan dan bantuan agar dapat pulih dari dampak yang ditimbulkan bencana alam tersebut. Budi Utomo Depok bekerja sama dengan beberapa organisasi dan instansi kemanusiaan melakukan penggalangan dana untuk korban bencana erupsi Semeru.
Donasi dibuka dalam waktu seminggu yaitu mulai dari tanggal 7-11 Desember 2021. Dimana donasi di kumpulkan oleh siswa-siswi Budi Utomo Depok dan para guru serta staff tata usaha. Total donasi yang terkumpul ada Rp 2.500.000  dan disalurkan melalui ACT (Aksi Cepat Tanggap), AVI(Al-Quds Volunteer Indonesia), TCA (Tumpang Camp Adventure), dan MKKS SMP Kota Depok.
Kami sangat berterimakasih terutama kepada siswa dan siswi yang telah berdonasi untuk membantu korban bencan erupsi Semeru dan terimakasih kapada organisasi/instansi yang telah bekerjasama menyalurkan  donasi ini.https://www.youtube.com/watch?v=Z57a7pGCxhQ&t=16s

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *